YAKUZA 7 Like A Dragon Rilis Untuk XBOX Series X


yakuza 7 like a dragon

Spread the love

Gamer pecinta Ryo Ga Gotoku alias YAKUZA yang menggunakan konsol XBOX. Kini mendapatkan angin segar dari kabar rilisnya YAKUZA 7 bagi konsol XBOX Series X. Karena sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa game ini hanya akan dirilis bagi konsol Playstation dan Steam saja.

XBOX Gamer: “YAKUZA 7 bagi XBOX Series X adalah berita dari surga…”

Game Ryo Ga Gotoku atau YAKUZA, adalah game yang debut perdana rilis di konsol Playstation 2 dalam versi global worldwide. Yang kemudian menjadi luar biasa meroket dan diminati para gamer yang senang dengan genre action.

Dalam catatan yang ada hingga perjalanan saat ini. YAKUZA 7 menjadi sebuah penantian panjang bagi para gamer yang bermain dengan konsol XBOX. Bagai diterpa angin surga, para gamer XBOX pun bersorak sorai atas rilisnya Ryo Ga Gotoko 7 di Steam dan XBOX Series X.

Rilis Dalam Konsep Turn Base RPG

Ini yang lebih gila. Karena sebelumnya, para gamer Ryo Ga Gotoku senantiasa dimanjakan dengan konsep action dari game ini. Namun Hiroyuki Sakamoto sang produser menyatakan bahwa dalam dalam sekuel kali ini, dirinya mengubah konsep game aksi menjadi turn base role playing game.

“Kita tidak ingin memberikan sesuatu yang monoton. Dengan mengubahnya menjadi turn base RPG, akan memberikan pengalaman bermain yang berbeda pastinya”, ujar Sakamoto dalam konferensi pers pekan lalu.

Fitur Casino Semakin Mewah

Bukan game bernuansa YAKUZA bila tidak adanya fitur bermain live casino dalam permainan ini. Fitur casino di Ryo Ga Gotoko 7, menjadi sebuah fitur dengan label 18+. Karena memang sesuai dengan standard Parental Guidance yang ada.

Para pemain bisa bermain pada mini gaming berupa live casino yang bisa bertaruh dengan pemain lain secara online. Fitur ini digadang-gadang menjadi fitur yang akan banyak dimainkan oleh para gamer yang juga menyukai akan permainan seperti poker dan permainan casino lainnya.